Kamis, 29 Januari 2015

Kuliner Unik Yang Wajib Dicoba

Apa yang tersirat saat mendengar kata umpatan disejajarkan dengan nama makanan? Imajinasi pasti akan berkeliaran yang berujung pada rasa penasaran untuk mencobanya. Di Surabaya sendiri ada banyak nama kuliner yang unik dengan rasa yang wajib coba. Dari banyaknya kuliner menarik itu, ada lima kuliner unik di surabaya yang jadi rekomendasi bagi wisatawan-wisatawan yang sedang mampir.
Kuliner unik Surabaya dengan masing-masing nama yang ‘nyeleneh’ itu semua terletak di bilangan pusat Kota Surabaya sehingga mudah diakses baik dengan kendaraan pribadi, umum atau rental mobil Surabaya. Tidak perlu memakan banyak waktu perjalanan, sembari menikmati nuansa eksotis ada baiknya beristirahat sejenak mengisi perut di salah satu dari resto kuliner unik tersebut. dijamin sangat memanjakan lidah anda.

1. Rawon Setan

rawon_setan 
Rawon Setan, yaitu salah satu kuliner unik di Surabaya yang paling legendaris. Meskipun saat ini sudah sering ditemui di kota-kota lain, namun Rawon Setan Surabaya adalah asal muasalnya. Konon katanya rawon setan itu sudah ada sejak zaman revolusi sekitar tahun 1950an loh, kala itu rawon setan buka mulai pukul 22.00 WIB hingga pukul 04.00 WIB. Biasanya banyak pelanggan dari kalangan dunia malam hihihi, ups jgn mikir yg engga2 dulu ya sob. yg dimaksud itu pegawai atau pengunjung diskotik yang mencari makan tengah malam. Nah Setelah itu, sejak tahun 2008 Rawon Setan telah mempunyai gerai sendiri yang bertempatkan di kawan Embong Malang tepatnya diseberang Hotel J.W Marriot Surabaya.

2. Bebek Mercon

bebekmercon 
Bebek goreng dengan rasa pedas yang meledak di mulut. gimana sob menu yg menarik untuk penggemar pedas nih. Itulah alasannya kenapa salah satu kuliner unik di Surabaya ini diberi nama Bebek Mercon, jelas karena pedasnya terasa sejak gigitan pertama. Bebek yang renyah, disajikan dengan nasi putih hangat dan sedikit kuah jeroan. Tersedia berbagai pilihan level mulai dari yang pedas sampai yang super pedas. Gerai pertama dari Bebek Mercon terletak di kawasan Kayoon Surabaya, dan hingga saat ini sudah terdapat beberapa cabang di kota-kota lain.

3. Sate Klopo

sate klopo ondemohen 
Awalnya banyak yang menyebut sate klopo (kelapa) dengan sate laler, mungkin karena terlalu jorok akhirnya penyebutan sate klopo lebih banyak daripada laler hihhi. Khusus kuliner yang satu ini, cukup banyak wisatawan-wisatawan yang mencarinya karena memang sate ini jarang ditemui di kota lain. Satu tempat yang paling legendaris dari salah satu kuliner unik di surabaya ini adalah Sate Klopo Ondomohen yang terletak di Jalan Walikota Mustajab No. 36 Surabaya. Sate Klopo Ondomohen dibuat dengan bahan daging sapi dan ayam berlumurkan parutan kelapa dan kemudian dibakar. Saat dibakar, aroma kelapa tercium harum dengan bumbu-bumbunya yang juga meresap bersamaan.

4. Nasi Goreng Jancuk

nasi-goreng-jancuk-2 
Jancuk merupakan salah satu kata umpatan yang digemari arek-arek Suroboyo. Sepertinya mulut belum akan puas sebelum ‘misuh’ Jancuk, sama halnya dengan Nasi Goreng Jancuk, jika belum merasakan pasti belum puas. Nasi goreng porsi jumbo yang diperuntukan bagi 3-4 orang ini memiliki kualitas pedas yang luar biasa, ada dua level yang ditawarkan yakni level Jancuk dan Ekstra Jancuk. Olahan cabai dan lada hitam mendominasi salah satu kuliner unik di surabaya yang bertempatkan di Surabaya Plaza Hotel, Jalan Pemuda 31-37 Surabaya.

5. Mie Jemblung

Mie Jemblung 
Masih satu tempat dengan Nasi Goreng Jancuk, di Surabaya Plaza Hotel juga menyediakan menu lain yang tak kalah ‘nyeleneh’, yaitu Mie Jemblung. Pasti semua paham kalau Jemblung itu artinya perut gendut atau overload. Persis dengan Nasi Goreng Jancuk dengan porsinya yang jumbo, namun kali ini tidak ada level pedas melainkan hanya level untuk isinya saja.Kuliner unik di Surabaya ini disajikan dengan bakmi segar yang lengkap dengan sayuran dan ayam cha siu. Untuk Mie Jemblung biasa porsinya cukup banyak dan harganya Rp 130 ribu, sedangkan Bukan Mie Jemblung porsinya lebih sedikit dan harganya selisih Rp 20 ribu dari Mie Jemblung biasa.

Tagged:

0 komentar:

Posting Komentar